Ayam Geprek Wong Sugih sajikan menu ayam geprek dengan citarasa selangit namun dengan harga terjangkau.
Menu nasi memang paling enak untuk dipilih sebagai santapan makan siang. Apalagi, jika dipadukan dengan sambal pedas plus gurihnya ayam geprek. Wah, tentu membuat siapapun tergiur untuk segera menyantapnya. Bagi Anda penyuka ayam dan makanan pedas, GLITZMEDIA.CO memiliki satu rekomendasi tempat. Tepatnya di Ayam Geprek Wong Sugih.
Didirikan oleh 7 anak muda—yang kini tinggal berenam—Ayam Geprek Wong Sugih menyajikan menu andalan mereka, yaitu ayam geprek. “Awalnya, banyak menu yang ingin kami jual. Namun sampai salah satu rekan kami datang ke sebuah jalan di Yogyakarta. Di sana, ada sebuah jalan yang di sisi kanan dan kirinya dipenuhi ayam geprek. Dari situ, kami berpikir untuk membuka ayam geprek, dengan tempat duduk yang lebih nyaman, namun harga bersaing,” jelas Noviar, salah satu pemilik Ayam Geprek Wong Sugih.
Yang menyenangkannya lagi, menu nikmat di sini dipatok dengan harga di bawah IDR 20.000 saja! Penasaran dengan rasa ayam geprek yang katanya berbeda ini, GLITZMEDIA.CO pun langsung memesan beberapa menu andalan di sini. Berikut adalah menu spesial yang tak boleh Anda lewatkan.
(NEXT PAGE)
- PAGE
- 1
- 2
- 3