Biji alpukat bermanfaat mengobati penyakit kanker?

Durasi baca: 50 detik.

 

Kanker tergolong salah satu penyakit yang mematikan dan dapat menyerang semua orang, tanpa mengenal usia dan jenis kelamin. Menurut penelitian American Chemical Society in Washington, D.C., mereka menemukan satu ramuan alami yang dapat menjadi obat bagi para penderita kanker. Jika biasanya Anda menikmati alpukat sebagai minuman segar dan kandungan di beberapa perawatan kecantikan, kali ini mereka menengaskan bahwa buah ini juga dapat menjadi salah satu alternatif mengurangi pertumbuhan sel kanker dalam tubuh.

 

Formulanya bukan terletak di daging alpukat tetapi terdapat pada bagian bijinya. Para peneliti menegaskan setidaknya ada 116 senyawa kimiawi yang beberapa diantaranya bermanfaat menjadi obat bagi para penderita kanker. Bahkan, biji alpukat juga bisa Anda manfaatkan untuk pengobatan seperti penyakit jantung dan penyakit kronis lainnya.