Sederet selebriti yang hadir di People’s Choice Award 2020 hadir dengan busana yang lebih ringan.
Durasi baca: 1 menit
Banyak perubahan terjadi di tahun 2020 ini. Hampir sebagaian besar acara penghargaan dan festival film ternama dibatalkan, ditunda, atau beralih ke virtual event untuk menghindari virus Covid-19.
Meski demikian, People’s Choice Award, ajang pagelaran yang selalu diadakan setiap tahun tetap digelar secara offline tahun ini. Tepatnya tanggal 15 November 2020 lalu di Barker Hangar, Santa Monica, California.
Hmm...meskipun undangan yang dibagikan untuk selebriti masih dalam jumlah terbatas dan tidak ada penonton di lokasi, namun gelaran tersebut tentu menjadi obat rindu setiap insan yang rindu hiburan.
(BACA JUGA: Purana: Busana Lounge Set Mendominasi Tren Gaya 2020)
Apalagi bagi penggemar dunia mode yang selalu tak pernah melewatkan kehadiran para selebriti di sesi karpet merah. Menurut GLITZMEDIA.CO, inilah beberapa penampilan terbaik selebriti di People’s Choice Award 2020:
ELLIS ROSS
Tracee Ellis Ross hadir dengan setelan celana pallazzo dari Schiaparelli saat menghadiri red carpet. Agar makin on point, ia menambahkan anting chandelier di telinganya.
MANDY MOORE
Mandy memang tengah hamil di tahun 2020 ini. Pada perhelatan People’s Choice Award 2020, Mandy pun tampak bangga memamerkan perutnya yang buncit dalam balutan gaun hitam keluaran Brandon Maxwell.
(BACA JUGA: Model Baju Kerja Perempuan)
JENNIFER LOPEZ
Aktris sekaligus penyanyi ini tampil cantik dalam gaun merah rancangan Christian Siriano. Tampilan tersebut serasi dengan sepatu transparant dari Gianvito Rossi yang menawan. Cocok untuk menemani JLo sebagai pemenang People's Icon Award pada People's Choice Awards 2020.
CHRISHELL STAUSE
Hadir dengan gaun berdetail plungy yang memeluk erat tubuhnya, Chrishell Stause tampil menawan dengan tataan rambut yang digerai sederhana.
(BACA JUGA: Model Baju Batik Perempuan Lengan Panjang)
ELLEN POMPEO
Meredith Grey memang seringkali terasa “dark dan twisty” dalam perannya. Namun Ellen Pompeo untuk People’s Choice Awards 2020, ia tampil dengan gaya formal ringan dalam balutan setelan sheer dan sensual.
(Anggia Hapsari, foto: instagram.com/ peopleschoice/ chrisshell.stause/traceelissross/ mandymoore, talkentertainment.com)