Tahukah kamu, Indonesia merupakan rumah dari 10 persen total keseluruhan tumbuhan di dunia, lo!


Selain kaya akan budaya, Indonesia juga menjadi rumah untuk banyak fauna dan flora yang fungsinya sangat penting untuk paru-paru dunia.


Sayangnya, baru-baru ini sebuah kabar kurang menyenangkan datang dari Pusat Penelitian Biologi Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia bahwa ada empat jenis tanaman endemik asli Indonesia yang konon, jumlahnya di hutan semakin sedikit hingga terancam punah.

(BACA JUGA: 5 Jenis Tanaman yang Bagus Ditanam di Depan Rumah dan Dipercaya Bisa Membawa Keberuntungan)


Menurut Rosichon Ubaidillah selaku Peneliti Zoologi dari Pusat Penelitian Biologi LIPI status tren keanekaragaman hayati Indonesia, ternyata menjadikan Indonesia sebagai salah satu pusat agro biodiversitas dunia. Konon, 10 persen dari total spesies tumbuhan di dunia ada di Indonesia!


Penyebab semakin berkurangnya populasi tumbuhan di Indonesia ada bermacam-macam. Mulai dari eksploitasi flora, alih fungsi lahan, kebakaran hutan, dan lain sebagainya. Berikut ini adalah beberapa jenis tanaman endemik asli Indonesia yang terancam punah. Data ini didapat oleh GLITZMEDIA dari siaran pers yang dibagikan oleh PT Pupuk Kalimantan Timur.


(Khotimatul Husna/Andiasti Ajani, foto: xxxx)